-->

Prinsip Benteng Dalam Permainan Catur

Benteng disebut sebagai perwira berat selain mentri dalam permainan catur dengan kode B untuk bahasa Indonesia dan R (Rook) untuk istilah Asingnya yang perannya sangatlah penting dimana kita harus tahu prinsip dari buah benteng ini, untuk lebih mengenalnya lagi mari kita lihat prinsip-prinsip benteng
:   




  1. Benteng di awal permainan berada di posisi petak Ba1 dan Bh1 untuk putih, untuk hitam dengan posisi notasi petak Ba8 dan Bh8 untuk bisa membaca notasi silahkan lihat ini Belajar Membaca Notasi Catur Dengan Mudah
  2. Benteng berkaki panjang, untuk pergerakanya lurus sama dengan mentri tapi sayang benteng tidak bisa bergerak secara diagonal seperti mentri.
  3. Benteng dengan point 5 arti kata jika terjadi pertukaran buah catur maka benteng setara dengan 5 anak atau 1 gajah + 2 anak, karena gajah punya nilai 3 itu hanya untuk pertukaran secara materi tidak secara posisi. 
  4. Karena termasuk perwira berat maka benteng diawal permainan tidak boleh maju duluan sebab masih ada kuda dan gajah sebagai perwira ringan yang lebih awal maju.   
  5. Pasangan yang cocok dengan benteng adalah gajah bukan kuda.
  6. Posisi benteng yang baik berada di garis ke 7 untuk putih dan ke 2 untuk benteng hitam.
  7. Posis benteng  mengawal pion dari belakang paling baik, megawal pion dari samping kurang baik dan yang paling buruk seandainya benteng harus dihadapakan pada posisi mengawal pion dari depan. 

Itu lah Prinsip-prinsip dasar tentang benteng dan saya akan melajutkan dengan lengkap berikut keterangan gambarnya dan videonya  contoh - contoh posisi bagus untuk benteng:
  1. benteng dan raja
  2. benteng dengan pion
  3. benteng dengan gajah
  4. benteng vs mentri
  5. benteng vs gajah
  6. benteng vs kuda

LihatTutupKomentar